Hidup Produktif & Menyenangkan bersama ASUS ROG PHONE 3 #The UltimateWinner

by - Oktober 30, 2020

 

 
Siapa yang tidak ingin hidup selalu produktif berkarya dan juga tetap bisa have fun dengan hal- hal menyenangkan? Ingat gak istilah  Work Life Balance yang sering kita dengar. Apa sih Work Life Balance ? Work Life Balance bila diterjemahkan memiliki pengertian yaitu keseimbangan antara pekerjaan dengan kehidupan di luar kantor sehari-hari. Ini penting banget, karena beberapa poin yang bisa didapatkan dengan Work Life Balance :

1.    Berkarya dan Bekerja Jadi Produktif
2.    Lebih Happy!
3.    Selalu Kreatif Dimanapun Berada
4.    Hubungan Apapun Terjaga

Work Life Balance sudah menjadi sesuatu yang diinginkan hampir semua orang saat ini. Banyak juga nih, perusahaan yang sudah memperhatikan mengenai pola bekerja dan juga bermain secara seimbang. Tentu saja perusahaan teknologi raksasa terbukti menyediakan fasilitas menyenangkan karyawan nya!



Pengalaman Sebagai Content Strategist & Copywriter

Saya yang juga bekerja di salah satu perusahaan teknologi sebagai content strategist sangat mengidam – idamkan hal itu. Siapa sih yang gak mau ? Apalagi saya berada di perusahaan teknologi yang sangat menjunjung tinggi, konektivitas, kecepatan, dan juga kreativitas. Hal yang sangat vital dalam keseharian saya adalah Smartphone.
 
Saya yang bekerja sebagai Content Strategist memiliki kompleksitas pekerjaan yang sangat padat. Semua itu berkaitan dengan digital dan teknologi. Tak jarang hal ini seringkali membuat saya merasakan problema dengan device yang saya gunakan. Setiap hari saya harus mengecek ratusan email yang masuk, melakukan update media sosial, editing content untuk post yang berkaitan dengan work life, melakukan live streaming, berinteraksi dengan followers yang sudah puluhan ribu. Tentunya aplikasi yang saya gunakan di smartphone lebih banyak dari orang kebanyakan. Seperti aplikasi scheduling, belum lagi aplikasi editing, aplikasi task management, dan masih banyak aplikasi lainnya.

Kehadiran ASUS ROG Phone 3 The Ultimate Winner

ASUS ROG Phone 3 merupakan jawaban dari segala permasalahan saya selama ini bahkan mungkin juga kamu di luar sana yang mengalami hal yang sama. Kita yang saat ini dituntut berkonektivitas secara real time smartphone yang mumpuni adalah hal wajib dimiliki. Saya pribadi juga seorang digital creator yang membuat konten – konten komunitas, seorang blogger, dan juga marketer sangat membutuhkan kecanggihan yang ditawarkan oleh ASUS ROG Phone 3. 
 
Bagaimana tidak ?  Dikeluarkan oleh perusahaan yang sangat dikenal akan kualitas dan juga produk yang dikeluarkan. ASUS yang berdiri pada tahun 1989 memiliki visi dan misi untuk memajukan teknologi dan industri di negaranya dan mengembangkannya hingga sekarang. Dahulu, ASUS merupakan perusahaan mainboard, kartu grafis, dan notebook. 
 
ASUS kemudian berinovasi dan kini juga memproduksi smartphone, monitor LCD, tablet dan produk komputer lainnya . Nama ASUS sendiri berasal dari kata “ Pegasus” yang kita tahu nih, merupakan makhluk mitologi terkenal tangguh dan sangat diandalkan. Saya pun sangat suka hewan mitologi ini di berbagai film yang saya tonton. Benar – benar sangat mengambarkan ASUS itu sendiri. Menurut saya, ASUS salah satu brand teknologi yang sangat up to date dan sangat mendengarkan suara pelanggan untuk menghasilkan produk berkelas. Termasuk ASUS ROG Phone 3 yang merupakan bagian dari Republic Of Gamers. 
 
Apa itu Republic Of Gamers (ROG) ?

Republic of Gamers adalah kerajaan terbaiknya ASUS untuk menghasilkan karya teknologi yang mumpuni.  Di awali dengan notebook supercanggih di kelasnya dan senantiasa melakukan rilis baru dengan teknologi yang lebih canggih. Industri game saat ini sangat berkembang, sehingga pasar untuk ROG sangat luas, dengan hadirnya berbagai produk baru berorentasi gaming untuk menghasilkan ROG hardware dengan grafis dan motherboard terbaru dan optimal dalam menjalankan aktivitas gaming berat, editing, dan memerlukan kecanggihan diatas rata -rata produk biasa.

Namun, kali ini kita akan membahas mengenai ASUS ROG Phone 3 yang viral dan menjadi smartphone impian banyak orang termasuk saya. Apa saja keunggulan dari ASUS ROG Phone 3 ?
 

Keunggulan ASUS ROG PHONE 3 #TheUltimateWinner




1.    Powerful Snapdragon 865 Plus 5G Mobile Platform! Jadi #PalingCanggih

    Ada hal yang perlu kamu tahu dengan kecanggihan ini. Dari semua daftar smartphone yang kamu tahu. Hanya bisa dihitung jari yang memiliki teknologi terbaru Powerful Snapdragon 865 Plus. Itu teknologi terbaru yang dirilis oleh perusahaan prosesor smartphone Qualcomm. Platform mobile itu sendiri sudah menjanjikan peningkatan 10% untuk kinerja CPU dan GPU, jika dibandingkan produksi sebelumnya itu Snapdragon 865. Perangkat ini juga berjalan menggunakan Android 10 dengan ROG UI. 



Bahkan banyak saya baca dan tonton berbagai review dari para gadget youtuber membuat jokes. Bahwa ASUS meminta secara pribadi kepada Qualcomm untuk merilis prosesor tercanggih hanya untuk ASUS ROG Phone 3 hingga lahir Snapdragon 865 Plus tersebut. Apa kamu menyetujuinya ?

Sumber : Qualcomm Official Website


Belum lagi, teknologi ini dikombinasikan dengan chipset mutakhir lain yaitu dengan RAM hingga 12 GB dengan dua pilihan terbaik, RAM 6GB/128GB dan RAM 12GB/256GB.



ASUS ROG Phone 3 Benchmark . Sumber : Gadgettren


Aplikasi apapun dan sebanyak apapun rasanya bisa tertampung dengan spesifikasi ini, terutama dalam menjalankan pekerjaan saya. Ga perlu khawatir pokoknya! Bakal anti namanya error tentunya. Belum lagi dipersenjatai clock speed mencapai 3.1 GHz dan kita bakal mendapatkan respond time paling cepat dan menyenangkan. Kamu adalah sosok multi tasking? Smartphone ini tercipta untukmu dan saya. Bermain game kelas berat, anti kalah dengan respon cepat yang dimilikinya nih.

Kamu juga perlu tahu, detail lainnya. RAM yang dimiliki ASUS ROG Phone 3 ini memiliki spesifikasi spesial bertipe LPDDR5 12 GB RAM dan terbilang 51% tercepat jika dibandingkan dengan LPDDR4X. Belum lagi, dengan teknologi UFS (Universal Flash Storage) dengan peningkatan kecepatan transfer 15%. Tentunya tidak perlu menunggu lama jika mentransfer berbagai kebutuhan digital yang kamu gunakan ke device lain. Terharu.


2.    Monster 6000mah battery! Super deh!

Hal yang akan mungkin terjadi jika tidak ada ASUS ROG Phone 3. Semisalnya hampir 24 jam melakukan event dan beraktivitas digital secara real time adalah saya dimarahi atasan karena tidak bisa dihubungi atau narasumber kebingungan. Ya! Baterai habis sering saya alami, jika saya beraktivitas dengan mobilitas tinggi, hingga sulit menemukan tempat untuk charging smartphone yang saya gunakan. Belum lagi, powerbank menjadi sangat berharga bagi semua orang ketika beraktivitas ketika itu sehingga menjadi rebutan.

Namun, dengan adanya Monster 6000mah battery dari ASUS ROG Phone 3. Saya percaya kejadian tidak menyenangkan itu tidak akan saya alami lagi. Kebiasaan melakukan charger sambil menggunakan adalah kebiasaan yang tidak baik. Tapi hampir semua kita melakukan, karena smartphone yang tidak dapat memenuhi ekspektasi kita dengan mobilitas kita yang kian lama kian meningkat. Kamu sudah banyak dengar kasus – kasus ekstrim menimbulkan korban jiwa dengan kebiasaan melakukan charging sambal menggunakan smartphone.




Kenapa disebut Monster 6000mah Battery ?


-    Kemampuan Fast Charging 30 W

Banyak keraguan kalo bahas ini, mikir dengan kapasitas baterai sebesar itu apa tidak berjam – jam menunggu ketika charging. Apalagi ketika dibutuhkan secara realtime. Oh no! kata ASUS! Fitur fast charging yang dihadirkan tercepat. Apalagi ketika smartphone dibutuhkan secara urgent untuk mobilitas atau bahkan bermain game berat yang memiliki durasi permainan cukup panjang.

-    Fitur Power Master Cakep!

Ada fitur yang canggih yang perlu diperhatikan pada ASUS ROG Phone 3 ini. Fitur pertama yaitu fitur pengisian teknologi daya cepat dengan 30W HyperCharge Adapter. Pada mode ini, pengisian akan berlangsung secara terus menerus tanpa mengurangi daya tahan baterai secara keseluruhan. Mode selanjutnya, adanya fitur battery care.

Di bagian ini ada beberapa mode yang dapat kita pilih ketika mengisi daya, seperti Mode Slow Charging ; biasanya digunakan kala beristirahat biar ga khilaf sama hp terisi penuh. Mode Schedule Charging ; kita bisa melakukan set waktu dan durasi charging sesuai keinginan, selanjutnya Fitur Charging Limit. Ini bisa kita pilih, kalau kita hanya ingin mengisi dengan limit tertentu saja. Satu lagi nih penting kamu tahu, ketika baterai ASUS ROG Phone 3 sudah penuh. Maka supply daya-nya akan langsung by-pass loh. Jadi kita ga perlu khawatir.


-    System Super Cooling Mutakhir

Nah, sebelumnya kita bahas “Bypass Charging". Apa sih itu ? Fitur ini bisa dibilang melengkapi fungsi utama ASUS ROG Phone 3 sebagai ponsel pintar khusus gaming. Dengan fitur ini, bisa mengurangi panas berlebih saat main game sambil di cas. Meski melakukan charging nih , baterai tidak akan terisi artinya daya listrik langsung menuju ke ASUS ROG Phone 3. Kita bisa mengaksesnya melalui menu Game Genie untuk mengaktifkannya. Selain itu smartphone ini dilengkapi pendingin Game Cool 3 yang dilengkapi dengan 3D Vapor Chamber. 
 
 


Kalo kamu masih ngerasa kurang dingin, karena semangat pake banyak aplikasi dan main game pake smartphone ini, Kamu bisa menambahkan AeroActive Cooler 3. Salah satu aksesori tambahan ASUS sebagai teman tambahan anti panas untuk smartphone ini. Eits, produk ini juga banyak dipake diberbagai smartphone lain loh. Terbukti mengurangi panas dan meningkatkan kinerja maksimal dari smartphone itu sendiri.

Tentunya baterai makin hemat lagi dong. Sudah ditenagai oleh 6000mah ditambah fitur canggihnya. Kita bisa beraktivitas seharian penuh dengan maksimal tanpa khawatir kehabisan baterai kan ya.

3.    Tercipta untuk Para Gamers ! Built for Gamers

Kalau kata lagu Rossa dan Ungu " Tercipta Untukmu" Cocok lagu ini dibaratkan dipersembahkan untuk kita untuk ulasan kali ini. Seperti cerita saya sebelumnya soal menjadi seorang content strategist yang memiliki mobilitas digital yang sangat tinggi. Jujur saja, tidak memiliki satupun aplikasi game yang saya bisa install dengan smartphone standar yang saya miliki. Smartphone saya kehabisan space untuk berbagai aktivitas digital. Jika saya ingin sekali bermain game, saya harus merelakan sementara media sosial dan beberapa aplikasi digital untuk saya uninstall sementara. Sedih dong tentunya, dan boros kuota karena harus melakukan instalasi berulang.


Tapi dengan adanya ASUS ROG Phone 3, kedilemaan ini terjawab sudah. Kapasitas yang sangat lega untuk berbagai aplikasi multi tasking dan bahkan banyak game kelas berat seperti Free Fire, PUBG, Genshin Impact, Asphalt 8 dan masih banyak lagi berjalan dengan lancar. Ga akan mungkin mengalami kehabisan tempat. Biasanya nih, saya lebih sering nontonin youtuber gaming seperti Jess No Limit dan kawan – kawan ketika ingin merasakan euforia bermain game. Saya ingin banget merasakan ke-legaan itu ketika bermain game dengan fitur - fitur yang membuat dia mendapatkan predikat "Built for Gamers with Most Immersive Gaming Experience" di sebabkan oleh beberapa poin ini :
  • Air Trigger 3
  • Unparalleled Connectivity
  • Dual Front Facing Speaker
  • Quad Microphone
  • Side Mounted Port
ASUS ROG Phone 3 memang benar – benar sangat cocok untuk mencapai tujuan saya untuk Work Life Balance. Bahkan untuk bermain gaming secara maksimal dengan performa yang menyenangkan kita mendapatkan level kepuasaan tertinggi dengan spek yang dimiliki.  ASUS ROG Phone 3 dirancang dengan desain ergonomis dan di desain memberi kenyamanan sangat bermain game tanpa terhambat dengan kabel yang biasa terjadi di smartphone lain dengan adanya side-mounted USB-C port.

Belum lagi fitur – fitur di dalamnya, dibekali dengan kartu grafis (GPU) Adreno 650 dengan mendukung tampilan menyenangkan ketika melihat layar saat bermain game mendukung HRD 10 Plus yang mencakup satu miliar warna dan mencakup 113 persen rentang warna DCI-P3. Eits perlu kita ingat bahwa tidak semua smartphone yang bisa meng-install berbagai gaming dengan dengan grafis tinggi. 
 
Fitur Rahasia di ASUS ROG Phone itu bernama Armoury Crate 
Armoury Crate (AC) adalah sebuah generasi baru dari perangkat lunak pengendali sistem yang saat ini hanya ada di smartphone besutan ASUS dalam series ROG. Dalam fitur ini terdapat X Mode. Sebuah mode khusus yang dirancang untuk bermain game secara maksimal. Ketika mode ini di aktifkan pada fitur tersebut. Secara otomatis efisiensi perangkat keras terjadi, selain itu mode ini juga menghapus aplikasi latar belakang untuk melepaskan memori agar dapat mengoptimalkan pengalaman bermain game.
 
Salah satu yang menjadi pembicaraan saat ini yaitu game Genshin Impact yang terkenal memiliki grafis yang sangat tinggi. Bila menggunakan ROG Phone 3, kamu akan mendapati ia dapat berjalan mulus tanpa hambatan dengan settings kualitas grafis tertinggi sekalipun, tanpa patah – patah. Apalagi bermain Among Us. Jadi Impostor kamu pasti jagoannya!

Fitur dan teknologi lain yang perlu kita highlight lainnya yaitu, Air Trigger 3 dan dengan gesture tambahan lain seperti swipe dan dual-partition button emulation. ASUS ROG Phone 3 dilengkapi motion sensor yang memungkinkan kita saat bermain game dapat menggerakkan smartphone ke depan dan juga belakang.
 
Belum lagi dengan keberadaan, Dual Front Facing Speaker dan Quad Microphone memberikan pengalaman maksimal bermain game dengan dua speaker stereo yang terdapat di smartphone ini dengan kualitas mumpuni yang saya ulas lengkap di section audio. Quad Microphone ini tersemat teknologi ASUS Noise Reduction.
 
Selain itu bicara soal kecepatan dan kegesitan, teknologi 270 Hz touch-sampling rate dengan 25ms touch latensi memungkin kita akan mendapatkan respon yang cepat dari sentuhan yang kita lakukan alias responsif. Hal ini berkat, rancangan khusus untuk para gamer dengan teknologi layar 144Hz dengan response time cuma 1ms.  Tentu pengalaman game makin terasa nyata dan mulus. Selain itu layar pada ROG Phone 3, teknologinya telah mendapatkan Sertifikasi TUV Rheinland untuk pengujian Low Blue Light dan Flicker Reduced. Teknologi ini bisa mengurangi kelelahan mata loh. Tapi tetap aja, harus tetap dijaga waktunya untuk tetap produktif ya!

Spesifikasi Favorit Bikin Produktif


-    Keunggulan Display & Body
 
Layar yang diusung oleh ASUS ROG Phone 3 benar – benar memanjakan mata. Layarnya yang AMOLED memiliki bentang seluas 6,59 inci resolusi 2340×1080. Layar tersebut pun juga sudah dilindungi dengan Gorilla Glass 6. Badan belakangnya juga sudah dilindungi dengan Gorilla Glass 3. Layarnya juga sudah mendukung refresh rate hingga 144 Hz dengan response time yang diklaim mencapai 1ms yang sudah dijelaskan sebelumnya dan telah mendukung gambar 10-bit HDR. ROG Phone 3 juga mengadopsi layar dengan nilai Delta E < 1 yang artinya warna dapat ditampilkan dengan sangat akurat di smartphone gaming ini.  Pasti betah dan nyaman menatap smartphone deh kita. 

Bukan hanya untuk bermain game, tapi juga nonton Netflix, Youtube, mengerjakan pekerjaan konten, dan juga berlama – lama melakukan eksplorasi di berbagai aplikasi. Sungguh benar – benar support system terbaik untuk saya, jika memilikinya. Menurut saya layar ideal, tidak terlalu besar dan juga tidak terlalu kecil penting, dan luas 6.59 Inci sangat pas untuk melakukan mobilitas apapun.




-    Best Triple Camera + 24 MP Front Camera
 
ASUS ROG Phone 3 juga tidak ketinggalan dengan menghadirkan triple camera untuk menghasilkan gambar dan foto berkualitas di berbagai pengaturan apapun. Kita biasanya menggunakan fitur kamera sudut atau biasa kita kenal dengan wide angle utama dengan dibekali oleh Sony IMXG8G 64 MP andalan. Kemudian kehadiran akan kamera kedua, ultrawide angle dengan dipersenjatai 13 MP dan juga kamera makro.

Gawai ini juga dipadu dengan LED Flash. Kamera utamanya bisa digunakan untuk merekam video hingga kualitas 8K 30 fps, 4K 60 fps, 1080p 60 fps, serta Slow Motion hingga kualitas 4K 120 fps, 1080p 240 fps, 720p 480 fps. Di sisi belakang ini juga terdapat logo ROG dengan RGB lighting, serta microphone tambahan.

Fitur ini juga di lengkapi dengan peningkatan pengambilan video dengan perangkat lunak khusus termasuk mode Pro Video Mode juga Free Zoom, Wind Filter, dan fungsi Acoustic Focus untuk pengingkatan kualitas video gawai ini. Tak lupa ingin selfie dan wefie cantik dengan adanya kehadiran kamera depan 24 MP buat live streaming dan foto berkualitas tinggi. Itu kenapa saya menjadikan ini salah satu fitur favorit, mengingat seorang content creator, dan orang yang memiliki mobilitas tinggi sangat membutuhkan kualitas gambar, di saat live streaming, meeting, dan juga pengambilan gambar terbaik dalam momen apapun.


-    Fitur Hyperfusion Network Technology untuk Konektivitas Maksimal
 

Soal konektivitas, ASUS ROG Phone 3 tidak bisa diragukan. Saat ini, gawai ini telah menggunakan SoC tercepat untuk perangkat android yang kita tahu yaitu Snapdragon 865 Plus. Penggunaannya tentu membuat jaringan makin cepat. Bahkan sudah support 5G walaupun belum ada di Indonesia. Kelak ketika sudah resmi, kita tidak perlu khawatir. Smartphone ini juga mendukung berbagai jaringan lainnya seperti GSM / CDMA / HSPA / LTE / 5G. Selain itu ia sudah mendukung standar terbaru Wifi 6 atau 802.11ax.
 
Adanya Fitur HyperFusion Network Technology di ROG Phone 3 patut menjadi unggulan. Fitur ini memungkinkan pengguna mengabungkan koneksi 5G dengan Wifi 6 bersamaan untuk menghasilkan konektivitas terbaik saat menikmati konten digital. Bisa jadi kamu bisa main game saat di kondisi badai sekalipun ya. Ga ada lagi cerita saya yang terlambat mengirimkan pesan ke tim atau main game secara bersama dalam grup, lalu bikin gagal. No way!


The ASUS ROG Phone 3, featuring Dirac digital sound optimization technologies for high-performance audio experiences, earns high score (75) for audio quality from DXOMARK. Sumber : www.dirac.com


-    - Ultimate Audio Gaming

Dari segi aspek audio tentunya ASUS ROG Phone 3 tidak boleh kalah. Kekuatan audio di smartphone gaming itu adalah sebuah keharusan. Dilengkapi dengan kualitas dua speaker yang diposisikan disisi atas juga bawah membuat suara maksimal dari sudut manapun. Bahkan sangat ideal jika menonton melalui smartphone.
 

Adanya Fitur Armoury Crate yang ada di ASUS ROG Phone 3 dipergunakan untuk beragam aspek ponsel dan dapat memaksimalkan permainan game dengan performa maksimal. Audio gawai ini juga dirancang khusus bersama Dirac Research Immersive Audio Technology. Salah satu perusahaan audio terbaik dari Swedia untuk menghasilkan audio luarbiasa yang score terbaik. Teknologi ini membuat kemampuan audio tersebut dibicarakan dimana – mana untuk menghasilkan suara berkualitas ketika bermain game dengan fitur Exclusive Game Mode yang disematkan.

-
 

Ada Apa Lagi Fitur di ASUS ROG Phone 3 ?

Saya menghela nafas dulu. Banyak sekali fitur yang sungguh saya sukai dari smartphone ini. Hingga saya tidak boleh terlupa untuk menyebutkan berbagai fitur dasar lain yang patut menjadi referensi kita. Terdapat fitur NFC untuk membantu mobilitas kita untuk payment dan mengisi e-wallet card kita. Selain itu, smartphone ini mengusung dual SIM dual standby memungkinkan kamu memiliki lebih dari 1 (satu) sim card. Kita nih, dual sim sudah wajib ya sepertinya. Adanya sensor lengkap Accelerator, E-Compass, Proximity, Hall sensor, Ambient light sensor, in-display fingerprint sensor, face unlock,  Gyro,  Ultrasonic sensors for AirTrigger 3 and grip press bisa memaksimalkan mobilitas kita buat apapun.

Selain itu keberadaan microphone dengan teknologi ASUS, yang mengusung Quad microphones with ASUS Noise Reduction Technology memungkinkan untuk menfilter suara sehingga mengurangi noise yang terjadi ketika merekam. Ada fitur Bluetooth itu wajib kayaknya ya. Untuk port charger memiliki spesifikasi side-port: 48 pin Customized/Type C connector USB3.1 gen2/DP 1.4(4K)/Fast Charging (QC3.0+QC4.0/PD3.0)  Direct Charge. Bottom-port: Type C connector USB2.0/Fast Charging (QC3.0/PD3.0)/Direct Charge. Seperti yang disampaikan sebelumnya, Bahwa gawai ini memiliki fasilitas Side Mounted USB-C untuk mengkoneksikan charger sekaligus assesories tanpa harus kesulitan bila sambilan bermain game. Itu juga direkomendasikan ketika menggunakan AeroActive Coller 3.
 

Spesifikasi Lengkap ASUS ROG Phone 3

Dikutip dari https://www.gsmarena.com


Dikutip dari https://www.gsmarena.com

 

Teman Gaming ASUS ROG Phone 3 

Aksesori ROG Phone 3, Pilih Sesukamu ! Sumber : ROG ASUS Official Website

Nah, tidak lengkap rasanya jika tidak dijuluki #TheUltimateWinner dan The Most Immersive Gaming Experience bila tidak memiliki teman gaming yang khusus dan istimewa ASUS berikan untuk meningkatkan performanya. Aksesori ini tentunya akan menambah pengalaman gaming lebih nyata. Apa saja sih teman gaming ASUS ROG Phone 3 yang harus kamu tahu ?

1. ROG Kunai 3 Gamepad

Kamu yang hobi main playstation dan console apapun. Gamepad ini bikin makin betah untuk bermain game apalagi kamu yang benar - benar pengen jadi atlit e-sport. Beeuh, tercapai dah itu impian. Walaupun ROG Phone 3 sudah dilengkapi fitur Air Trigger 3 untuk mendukung saat bermain dengan gamepad ini, kamu akan merasa lebih gesit dan kokoh serta sudah didukung key mapping yang terintegrasi pada Game Genie. Ini membuat kamu jadi susah kalah dah kalo main game! Percaya deh! 

2. AeroActive Cooler 3

Aksesori yang sering saya sebut sebelumnya adalah ini. Kenapa ? Saya sering mendengar banyak review seputar cooling device ini. Bahkan menginspirasi brand lain untuk menggunakan cooler dalam memaksimalkan performa ketika bermain. Kipas pendingin eksternal ini diuji mampu menurunkan suhu permukaan hingga 4°C. Kinerja pendingin ini memberikan aliran udara ke hotspot yang ada pada smartphone dan mengutamakan pada area sekitar CPU dan Chip 5G. Tentu akan meningkatkan performa bermain yang memiliki durasi permainan cukup lama hingga menimbulkan hawa panas pada smartphone.

3. Twin View Dock 3

Ini merupakan aksesori tambahan yang unik kalau kamu masih belum puas merasakan layar dari ROG Phone 3. Ini adalah layar tambahan yang dilengkapi dengan kipas, dan baterai tambahan 5.000mah. Selain itu memiliki refresh rate 144Hz. Kamu berasa main di 2 ROG Phone gak sih ?
 
Selain itu masih ada beberapa aksesori lainnya, yang patut kamu miliki jika kamu memang serius menjadi gamers sejati. Kalau saya pribadi tertarik dengan aksesori kipas pendingin nih. Apalagi tinggal di Pekanbaru yang super panas hehe.

Aksesori lainnya diantaranya ; ROG Clip ini memberikan pengalaman bermain game mobile dengan controller andalan yang kamu miliki. Misalnya kamu punya DualShock 4, Xbox One, atau Google Stadia. Selain itu ada Lighting Armour Case, gunanya adalah melindungi ROG dari goresan dan benturan tapi dengan nilai tambah berupa visual yang makin eye catching di ASUS ROG Phone 3 kamu. Kabar lainnya, lighting ini kompatibel loh sama fitur Aura RGB dan dapat kita atur langsung di Fitur Armoury Crate. Makin dilihat orang kalo kamu lagi pake deh. Aksesori lainnya ada Glass Screen Protector yang khusus dirancang agar layar tidak tergores dan dilengkapi anti bakteri. Wow super!

Kamu mau kemana - mana dan jalan - jalan bareng ROG Phone 3. Jangan melupakan aksesori ini yaitu Waist Pack dan Crossbody Pack. Duh, ASUS sungguh perhatian ya sama kita. Bahkan mereka memberikan pilihan untuk pengguna untuk pas kemana - mana. Ga perlu kesulitan nyari tas sesuai ukuran dan penuh aksesori ROG Phone 3 biar bisa produktif dan bahagia dimana aja dong.
 
ASUS ROG Phone 3 benar - benar mengajarkan saya banyak hal untuk mengenal diri kembali dari fitur yang dimiliki. Kenapa ? Kadang ada dilema tersendiri memilih smartphone yang sesuai dengan kebutuhan, apa benar cocok apa benar akan bermanfaat. Balik lagi ke diri kita masing - masing untuk memaksimalkan salah satu sarana terbaik yaitu smartphone yang mumpuni untuk menemani kita setiap hari. Apa kita harus sembarang ? Oh tentu tidak. Detail yang didesain khusus ROG Phone 3 ini membuat saya mengenal lebih jauh fungsi dan kegunaan serta kecanggihannya agar detail ini tidak menjadi sia-sia digunakan para penggunanya. Bagaimana dengan kamu ?
 

Bagaimana Mencapai Work Life Balance ?

Kita diberikan modal berupa banyak hal seperti kesehatan, tempat tinggal, hal - hal yang melekat pada diri kita dan termasuk juga smartphone, apa yang kita gunakan semua adalah sarana. Semua kembali kepada bagaimana kita menyikapi dan juga mengelola hidup seimbang dan juga tetap produktif. Untuk mencapai tujuan work life balance bukanlah hal yang mudah. Di tengah situasi seperti ini, percepatan digitalisasi, tantangan kian tinggi.Kita dituntut menjadi sosok multitasking dalam keadaan apapun untuk tetap survive bekerja, tapi tidak melupakaan suasana hati yang menyenangkan dan jauh akan stress. Smartphone adalah sarana yang harus kita gunakan dengan bijaksana. Termasuk dari ASUS ROG Phone 3.

Dengan fitur yang benar - benar dirancang khusus, kita dapat memaksimalkan banyak hal. Terutama di dalam pekerjaan saya.Saya dapat menginstall aplikasi penunjang lainnya untuk mengelola pekerjaaan, aplikasi video streaming, musik, dan juga bermain game secara maksimal. Ada beberapa fitur yang saya highlight sangat penting sebagai content strategist :
 
  • Kapasitas Lega (128/8GB ) dan (256/12GB)
  • Kamera Terbaik
  • Resolusi Layar Jernih
  • Baterai Super Awet
Menurut saya, 4 (empat) poin ini begitu melekat untuk para pengguna dengan mobilitas tinggi dan selalu terkoneksi dengan teknologi ditambah lagi fitur - fitur mumpuni lain. Tentunya merupakan kebahagian tak terkira, jika memiliki support system demikian untuk tetap hidup produktif dan juga menyenangkan. Kalau boleh saya mengutip salah satu buku yang baru - baru ini saya baca berjudul Great Work: How To Make Difference People Love oleh David Sturt, ia mengatakan :
 

“We have the ability to insist on doing something great – something people will love and appreciate.” - David Sturt


Bahwa kita semua memiliki kemampuan dan kesempatan untuk membuat sesuatu yang hebat dengan cara apapun. Pasti ada saja orang lain diluar sana yang menyukai dan mengapresiasinya. Walau mungkin kadang yang terlihat sebaliknya. Terus berkarya yuk! Terimakasih telah menyimak ulasan ini. Semoga bermanfaat dan menginspirasi kamu untuk berkarya dan juga have fun dimanapun berada.

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
 
Jika Ingin Membeli Saya Harus Kemana ?

Saat ini ROG Phone 3 memiliki 2 (dua) varian yang dapat kamu pilih dengan model penyimpanan 128 GB dan RAM 8 GB. Serta varian lainnya dengan kapasitas 256 GB dan RAM 12 GB. Kamu bisa mendapatkannya dengan harga Rp 9.999.000 (128/8) dan Rp 14.999.000 (256/12)
 


Toko Offline & Online

Erafone : bit.ly/toko-erafone
ROG Store & ASUS Exclusive Store : bit.ly/ASUS-ROG-Store
Selain itu sudah banyak tersedia di berbagai e-commerce, seperti Tokopedia,  Blibli, JD.ID, Shopee, dan Eraspace Online. Eits, tungguin promo ya saran saya kalo ingin beli.
 
 


--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Referensi

  • Artikel Work Life Balance, Jojonimic.Com
  • Work Life Balance - https://www.retire2what.com/work-life-balance.html
  • Buku berjudul Great Work : How To Make Difference People Love oleh David Sturt
  • ASUS ROG Phone 3 Pitch Deck Pdf
  • ROG Phone 3 Review - Gizmologi go.id
  • Official Website ASUS ROG Phone 3
  • Seputar ROG Phone 3 oleh Gadgettren.com
  • Review dan Spesifikasi ROG Phone 3 oleh GSM Arena


You May Also Like

6 comments

  1. Benernih, kalau smartphone bisa mendukung kinerja kita dengan maksimal, tentunya kita bisa happy ngerjain kerjaan dan juga menikmati hiburan. Apalagi kalau smartphone nya Asus Rog Phone 3, beuh mantap

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya bener banget kak, asus bikin kita puas banget buat produktif

      Hapus
  2. Kalau hp ini memang bagus bet, palagi buat gammers seperti saya, sesuai penjelasan spesifikasi yang detail banget diatas.. dah menjamin hp ini memang hp keren dan mythic rate.

    BalasHapus
  3. Reviewnya benar-benar mendalam dari sudut pandang seorang content strategist. Dan saya pun sangat setuju dan bisa menyimpulkan jika artikel ini menyabet juara pertama. Selamat ya Mbak :)

    BalasHapus

What's your opinion about this article ?